Monday, August 6, 2012

Resep Caramel Fruit Cake

Bahan Cake :
  • 200 gram margarin
  • 100 gram gula pasir halus
  • 50 gram sirup karamel
  • 4 butir telur
  • 200 gram tepung terigu protein sedang
  • 2 sendok teh baking powder
  • 1 sendok teh kayumanis bubuk
  • 30 gram tepung maizena dan 60 ml susu cair, larutkan
  • 1/4 sendok teh esens vanila
  • 100 gram kurma, potong kotak
  • 200 gram fruit mixed
  • 100 gram kenari, iris panjang


Bahan Taburan :
  • 25 gram ceri merah, belah dua
  • 25 gram ceri hijau, belah dua
  • 15 gram almond slice


Bahan Hiasan :
  • 150 gram butter cream
  • 25 gram almond slice, oven


Cara membuat :
  1. Cake : kocok margarin dan gula pasir halus sampai lembut. Tambahkan sirup karamel dan telur satu per satu bergantian dengan sebagian tepung terigu sambil diayak dan dikocok rata.
  2. Masukkan sisa tepung terigu, baking powder dan kayumanis bubuk sambil diayak dan dikocok perlahan bergantian dengan larutan tepung maizena dan esens vanila. Tambahkan kurma, fruit mixed dan kenari. Aduk rata
  3. Tuang di loyang diameter 20 cm, tinggi 6 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Tata ceri merah, ceri hijau dan almond slice di atas cake
  4. Oven 50 menit dengan suhu 180 derajat Celcius sampai matang
  5. Oles sisi cake dengan butter cream tipis-tipis. Tabur almond slice


Untuk 12 potong


Sumber : Sedap Paduan Citarasa & Seni Kuliner

No comments:

Post a Comment